Syarat menjadi agen pos indonesia – Sudah 271 tahun, pos beroperasi di Indonesia. Tentu Bukan umur yang pendek. Kantor Pos didirikan pada tanggal 26 Agustus 1746 di Batavia oleh Gubernur Jenderal GW Baron Van Imhoff. Umur yang panjang tersebut, tentu sudah melewati berbagai tantangan dan rintangan dalam mengembangkan bisnisnya.
Di tambah lagi 10 tahun terakhir ini, di mana terjadi perubahan di segala sektor bisnis akibat perkembangan teknologi khususnya dunia internet sangat pesat, mau tidak mau kantor Pos harus menyesuaikan diri dengan perubahan zaman jika ingin tetap survive. Dan hal tersebut sudah di buktikan oleh Pos Indonesia
Saat ini jaringan sudah mencapai 4.800 Kantorpos online. Dengan jumlah titik layanan (Point of Sales) mencapai 58.700 titik dalam bentuk Kantor pos, Agen pos, dan Mobile Postal Service.
Salah satu jaringan yang di kembangkan kantor pos dalam menyikapi perubahan dan tetap bertahan di tengah banyaknya kompetitor adalah membuka jaringan Agen Pos.
Baca juga : Peluang usaha agen BRI
Daftar Isi
Apa Itu Agen Pos ?
Agen Pos merupakan mitra dari PT. Pos Indonesia sendiri yang dapat memberikan layanan pos seperti kurir barang, juga di tambah dengan layanan pembayaran online, seperti bayar angsuran leasing, tagihan listrik pra bayar / pasca bayar, beli pulsa, PDAM, Speedy, Asuransi, sampai kepada online shop dan lain-lain
Yang menjadi agen pos tidak terbatas pada mereka yang berbadan usaha saja, tetapi perorangan pun bisa mengajukan menjadi agen pos.
Berapa komisi yang di dapat dari Agen Pos ?
Nah inilah yang paling penting di ketahui oleh seseorang yang ingin menjadi agen pos, yaitu komisi atau keuntungan yang di dapatkan. Kalau itu, menggiurkan kenapa tidak kita bergabung jadi bagian kantor pos !
Baca juga :
Komisi Agen Pos Indonesia
Mengenai komisi di bagi menjadi 4 kategori sesuai dengan jenis layanan yang di berikan
- Komisi jasa kurir 20% dari satu kali transaksi pengiriman barang
- Komisi Penjualan perangko sekitar 15%
- Komisi transaksi pengiriman ekspress 18%
- Untuk layanan pembayaran online, komisinya berkisar Rp. 500 – Rp. 2200 setiap kali transaksi.
Jadi dari sini kita bisa membuat hitung-hitungan berapa kira-kira keuntungan yang bisa kita dapatkan dalam satu bulan.
Misalnya, Dalam 1 bulan kita bisa mengorder 100 transaksi pengiriman barang, dengan asumsi 50. ribu tiap transaksinya. Maka total omset yang kita dapat 50.000 x 100 = 5.000.000 x 20% = 1.000.000.
Itu baru untuk jasa kurir, bagaimana dengan komisi lain, penjualan prangko, dan komisi PPOB ?
Tertarik ????
Berikut Syarat Menjadi Agen Pos Indonesia Untuk Badan Usaha Serta Perorangan
1. Syarat untuk yang berbadan usaha.
1. Surat keterangan domisili usaha
2. SIUP,
3. NPWP
4. Akta Pendirian
5. Tanda daftra perusahaan,
6. Dena Calon Lokasi
7. Identitas diri pimpinan badan usaha,
8. Surat keterangan status lokasi dengan Denah (peta bisa pakai tulis tangan) dan izin lingkungan dari pemerintah setempat
2. Syarat untuk usaha perorangan
1. Fotocopy KTP
2. Fotocopy NPWP.
3. Surat keterangan status lokasi dengan Denah (peta bisa pakai tulis tangan) dan izin lingkungan dari pemerintah setempat
4. Foto 3×4 terbaru
5. Seperangkat komputer Minimal pentium 3 dengan printer di anjurkan printer pita merk. EPSON LX 310
6. Jaringan internet / Modem GSM
7. Memiliki tempat usaha.
Baca juga : Peluang Usaha Agen Pegadaian
Hanya itu syarat menjadi agen pos Indonesia, Jika sudah terpenuhi semua, silahkan mengisi formulir pengajuan di kantor pos yang dekat di daerahnya. Nantinya akan di lakukan survey, mengenai kebenaran data administrasi yang di miliki, jika tidak ada halangan maka pengajuan akan di setujui, dan kita akan mendapatkan pelatihan bagaimana cara mengoperasikan perangkat dan sistem komputer, serta tips-tips cara menjalankan agen pos agar ramai,
Setelah itu, akan di lakukan penandatangan kerjasama. Sekaligus di berikan surat izin operasi resmi dari PT Pos. Agar semakin meyakinkan pelanggan bahwa kita benar-benar mitra POS.
Baca juga : Syarat menjadi Agen Jne
Demikianlah Syarat Menjadi Agen Pos Indonesia Serta Berapa Komisi Yang Di Dapat ? semoga bermanfaat !
Apakah FEE untuk agen langsung di bayar tiap transaksi atau di bayar kemudian.
Fee transaksi untuk bulan ini terbayar untuk bulan depan
Apakah FEE untuk agen langsung di bayar tiap transaksi, atau di bayar satu bulan kemudian.
Saya sudah daftar agen mpos cara aktifin. Layanan kurir bagaimana ya?
tolong segera ada respon karena baru saja saldo saya isi saat dibuka erorr
saya sdh lama memakai aplikasi agen MPOS mobile tapi saat ini mengapa aplikasi
tidak dapat dibuka pada hp saya