BRI  

Tabel Angsuran KUR BRI Terbaru 2022 Bunga 0,2% Plafond 100 jt

Mungkin anda berencana mengajukan pinjaman kredit modal usaha ? sebagai pemilik usaha atau baru memulai usaha kebutuhan modal adalah poin penting dalam mengembangkan bisnis. Banyak kok peluang usaha yang berseliweran, namun serasa kita kesulitan memulainya karena modal yang tidak ada. Berikut Tabel angsuran kur BRI terbaru, siapa tahu berminat ?

Nah, mungkin artikel ini akan menjadi salah satu cara mendapatkan modal usaha. Sebagaimana kita ketahui, mengajukan kredit menjadi salah satu tips sukses dalam mengembangkan bisnis. Namun mengajukan kredit pada lembaga perbankan atau lembaga keuangan tidak serta merta pengajuan kita langsung di terima. Lembaga keuangan itu memiliki ketentuan atau syarat yang wajib kita penuhi oleh calon debitur.

Ketentuan dari perbankan itu bukan tanpa alasan, aturan itu mereka buat demi tercipta target kredit tepat sasaran artinya dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan kontribusi positif bagi negara, yaitu memberdayaan Usaha kecil dan menengah. Dan lebih penting meminimalkan resiko kredit bermasalah.

Khusus pada masa Pandemi pemerintah dengan Program KUR Super Mikro BRI memberikan bunga 0%

Sebagai masyarakat yang baru mengajukan kredit, tentu yang menjadi pertanyaan dasar adalah berapa besar angsuran yang kita bayar tiap bulan. Tentu mereka ingin melihat tabel angsurannya. Saat ini tabel angsuran kredit yang paling murah adalah tabel angsuran KUR.

Itulah salah satu alasan kenapa tabel angsuran KUR banyak di cari, Salah satunya KUR BRI. Banyak calon debitur yang menanyakan berapa sih besarnya pembayaran angsuran jika plafond pinjaman yang kita cairkan 100 juta dengan jangka waktu 5 tahun. Tentu kita hendak mengetahuinya agar kita dapat memprediksi kemampuan bayar kita.

BRI menjadi salah satu bank penyalur KUR. Di kutip dari kontan.co.id jumlah penyaluran KUR per Oktober 2020 105,3 triliun.

Daftar Isi

Tabel Angsuran KUR BRI Plafond 1 Juta S/D 50 Juta

Tabel angsuran kur terbaru 2020 bunga 0,2% perbulan

Adapun syarat pengajuan KUR BRI untuk plafond ini tidak mempersyaratkan jaminan. Artinya jaminan tidak masuk dalam hitungan atau syarat wajib dalam pencairan. Dokumennyapun standar seperti Fotocopy identitas diri dan pasangan, identitas usaha dari kelurahan serta yang paling perlu usaha harus layak untuk di biayai.

Plafond 50 S/d 500 Juta

Tabel Angsuran Kur BRI

Adapun Kelengkapan Berkas Untuk Plafond 50 Jt Ke Atas :

  1. Fotocopy KTP ( Suami Istri )
  2. Buku Nikah / Akta Nikah
  3. Kartu Keluarga
  4. Fotocopy NPWP ( Wajib untuk pinjaman di atas 50 Juta )
  5. Fotocopy SITU/HO, SIUP, TDP ( Minimal Surat Keterangan Dari Desa/Kelurahan )
  6. Dokumen Jaminan / Agunan
  7. Fotocopy PBB / SPPT ( jika Tanah sebagai jaminannya )
  8. Fotocopy Buku rekening, Pembuktian omset usaha berupa catatan, laporan keuangan, atau nota-nota
  9. Terakhir Pas Photo 3×4 cm ( suami istri )

Lihat juga : Tabel Pinjaman Bank BRI Untuk PNS

Nah, itulah tadi Tabel Angsuran BRI dan apa saja berkas yang perlu kita persiapkan untuk bermohon untuk plafond pinjaman 50 juta sampai dengan 500 juta.

Responses (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!