Cara Menerima Pembayaran Dari Kartu Kredit Ke Rekening Paypal

Salah satu yang menjadikan pembeli online atau pengunjung situs menaruh kepercayaan untuk membeli produk yang di jual online adalah kenyamanan dan kredibilitas situs atau toko online yang kita kelola. Dan salah satu yang bisa membuat mereka nyaman salah satunya adalah system pembayaran yang kita sediakan  simple dan aman.

Ketika kita berbicara tentang system pambayaran online yang aman dan mudah maka paypal sudah tidak di ragukan lagi. Nah, bagi pebisnis online yang menjual produk ataupun jasa, mungkin saatnya mempertimbangkan untuk menggunakan paypal sebagai salah satu sistem pembayaran, jika seandainya emang belum menggunakannya.

Sayang sekali jika layanan yang satu ini, tidak di manfaatkan.  Ada beberapa settingan pada akun paypal yang dapat di atur, seperti bagaimana cara menerima pembayaran dari kartu kredit langsung masuk ke rekening paypal kita.

 

Berikut langkah-langkah cara menerima pembayaran dari kartu kredit ke rek Paypal

 

Buat akun Paypal 

Sepertinya cara untuk mendaftar akun paypal, tidak perlu di jelaskan secara rinci di sini, karena proses pendaftarannya sangat-sangat mudah. Kita hanya perlu mengetik dengan teliti data yang di minta pada kolom yang di sediakan pada form berikut ini.

Begitupun, mendaftar paypal tidak akan kesulitan. Karena panduan pada laman resminya sudah lengkap.

 

Aktivasi pendaftaran

Setelah proses pendaftaran tersubmit, maka akan di kirimkan link aktivasi akun paypal ke email yang kita gunakan mendaftar. Kita hanya perlu membuka email tersebut dan klik link yang di kirimkan dari Paypal.

 

Pasang tombol di website 

Setelah kita benar-benar memiliki akun Paypal, maka langkah selanjutnya adalah mengambil kode html tombol untuk di pasang di website / toko online kita. Agar saat orang mengklik tombol tersebut otomatis ia akan teredirect ke laman Pay Pal untuk mengisi data kartu kredit.

Tombol yang dapat kita pilih dan ambil kode html nya adalah “Beli Sekarang,” “Tambahkan ke Keranjang,” “Berlangganan,” “Donasikan,” dan “Beli Kupon Hadiah.” 

Caranya :  Klik pada menu Lainnya => konfigurasi bisnis => konfigurasi pembayaran => di situs web anda => kemudian klik Lanjutkan maka tampilannya akan seperti di bawah ini.

cara menerima pembayaran dari paypal

 

Selanjutnya adalah mengambil kode HTML atau jika anda memeliki platform Ecommerce silahkan pilih yang poin pertama di bawah ini.

 

Setelah itu, silahkan klik buat tombol pembayarn Paypal, secara otomatis kita akan di arahkan mengisi form buat tombol paypal..seperti di bawah ini. Isi sesuai keinginan.

cara buat tombol paypal di blog

Jadi Ketika pengunjung menjelajahi situs dan menemukan produk yang ingin mereka beli, maka produk tersebut akan di tambahkan ke “keranjang belanja” mereka.

Artikel terkait :

Nah setelah masuk kekeranjang, maka untuk menyelesaikan pembelian tentunya mereka perlu mengklik tombol Bayar. Yang dengannya akan di arahkan kehalaman pay pal yang aman dan terenkripsi yang akan menyesuaikan tampilannya dengan situs sendiri. Jadi pengunjung akan merasa nyaman. Setelah mereka menyelesaikan menginput data kartu kredit pada laman pembayaran Pay Pal yang terbuka tadi. Mereka akan kembali masuk ke website kita.

Demikianlah uraian singkat cara menambahkan fitur pembayaran Paypal di website atau toko online yang kita miliki. Fitur ini sangat penting sebagai mana kita ketahui saat ini eranya bisnis online. Bahkan saking boomingnya transaksi online ! orang tidak saja menjual barang atau jasa tetapi saat ini pun tersedia banyak perusahaan khususnya di Indonesia yang menyediakan kredit online pula.  Kredit atau pinjaman online ini bukan saja uang atau modal kerja yang bisa kita pinjam, tetapi kitapun dapat mengajukan kredit barang secara online seperti HP.

Baca juga : Situs tempat kredit hp online tanpa kartu kredit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!