Sebagai sebuah aplikasi chating yang banyak di gunakan saat ini. Whatsapp kembali menambahkan fitur baru pada bulan September 2017 kemarin, yakni WhatsApp Bisnis. Apa saja fitur dan kelebihan di banding WA pribadi ?. Berikut admin akan ulas, beserta bagaimana cara menyiapkan dan membuat akun bisnis di WA.
Sebagai pebisnis online. Tentunya ingin menjalin komunikasi intens dengan customer. Dan agar terlihat lebih profesional, tentunya akun bisnis wa akan lebih baik di banding dengan WA personal / messenger. Namanya juga akun bisnis. Fiturnyapun telah cocok untuk bisnis. Apa saja itu ?
Daftar Isi
Fitur WhatssApp Business ?
1. Nomor bisnis serta pribadi bisa di pisah
Salah satu nilai tambah bagi akun bisnis wa dengan akun pribadi adalah memungkinkan kita memilih nomor bisnis sendiri. Jadi nomor kontak pribadi dengan nomor kontak customer terpisah. Tidak bercampur chat personal dengan bisnis.
Lihat juga : Trick lihat status WA orang lain tanpa ketahuan
2. Jawab Otomatis
Pada akun bisnis WA memungkinkan kita memanfaatkan fitur jawab otomatis. Sebagaimana kita ketahui, bahwa menjawab chating customer dalam tempo singkat itu sangat penting. Jika tidak, kesannya bahwa kita tidak peduli.
Nah persoalannya, tidak selamanya kita bisa online terus dalam 24 jam. Kita butuh istirahat.
Olehnya itu, kita bisa memanfaatkan fitur jawab otomatis ini dengan kata-kata yang dapat di sesuaikan.
3. Memindahkan Histori Chat
Pada akun bisnis, histori percakapan dari satu akun bisa di pindahkan ke akun bisnis lain yang beda perangkat. Mungkin karena kita ganti perangkat atau ingin menggunakan beberapa karyawan dengan akun bisnis satu. Hal ini bisa di migrasi. Jadi ketika ada chating dapat di pantau oleh setiap karyawan yang kita tugaskan.
4. Fitur Statistik
Pada akun bisnis terdapat pelaporan statistik meliputi : jumlah pesan yang terkirim, pesan yang terbaca, begitupun pesan yang pending.
Meskipun statistik yang di berikan, kalau bagi saya masih sangat sederhana tetapi sudah lumayan untuk sebuah aplikasi Massenger yang banyak di gunakan saat ini. Berkat statistik tersebut, kita dapat mengatur strategi. Misalnya pada jam-jam berapa broadcast pesan paling efektif. dan lain sebagainya.
Berikut Cara Buat Akun Bisnis Di WhatsApp
1. Siapkan Nama
Nama ini akan di gunakan untuk jangka panjang. Nama ini tidak bisa di rubah. Jadi siapkan memang sebelum membuat akun. Nama bisnis yang sekiranya pas untuk kita gunakan.
2. Buat Profil Bisnis
Yah, namanya sebuah akun, pastinya ada info profil. Oleh sebab itu, siapkan memang sebelumnya. Pilihlah logo yang menggambarkan bisnis kita.
Yang tidak kalah penting adalah di dalam akun bisnis WA ini ada tambahan seperti :
- Deskripsi usaha,
- Situs bisnis (bisa pakai akun media sosial)
- Alamat perusahaan,
- Nomor telepon
3. Install Aplikasi WhatsApp Business
Jadi dari pada download dulu aplikasinya, alangkah baiknya siapkan semua materi tersebut.
Setelah semuanya sudah beres, maka kita bisa download dan install apk nya melalui playstore atau App Store (Iphone) dengan mengetikkan “whatsapp business” atau dapat melalui link berikut ini
4. Daftar No. HP
Setelah berhasil kita install, nantinya akan muncul opsi pada layar, apakah akan menggunakan no. yang saat ini kita pakai dalam wa messenger, jika wa messenger telah aktif sebelumnya pada smartphone tempat install wa bisnis. Ataukan kita bisa memilih menggunakan no. lain.
Jika memilih pakai no. pribadi, maka semua chat serta media lain akan otomatis pindah ke WA bisnis.
Sebaiknya gunakan no. terpisah dengan no. pribadi agar proses verifikasi dan penggunaan nantinya bisa lebih efektif.
4. Input Profil Bisnis
Saatnya kita menambahkan informasi bisnis pada bagian profil. Caranya dengan pilih menu Settings > Business Settings > Profile. Silahkan isi setiap kolom dengan data yang telah kita siapkan sebelumnya.
5. Buat Pengaturan Tambahan
Setelah profil kita buat, selanjutnya ada beberapa pengaturan yang membuat fitur WA bisnis ini menjadi bisa lebih optimal. Yakni :
- Away Message, memungkinkan kita untuk tetap terhubung dengan siapa saja yang menghubungi via chat dengan fitur jawab otomatis. Jadi ketika lagi OFF, layanan tutup, berlibur dan sebagainya. Kita tetap bisa menyapa mereka dengan membuat pesan sesuai kebutuhan. Cara mengaktifkan away message ini, yakni beri tanda centang, lalu edit pesan default yang ada dengan bahasa versi diri kita. Tentunya bahasa layanan yang baik.
- Greeting Message, maksudnya, jika fitur ini kita aktifkan maka, aplikasi akan mengiriman pesan secara otomatis kepada pelanggan yang telah menghubungi kita namun tidak ada komunikasi dalam 14 hari.
- Quick Replies, sesuai namanya respon cepat. Memungkinkan kita menyiapkan jawaban dalam bentuk teks beberapa kata atau kalimat yang nantinya terkirim otomatis sesuai dengan kata kunci yang kita simpan pada menu shortcut. Jadi saat akan jawab pesan pelanggan, cukup input kata kunci tadi, maka teks yang panjang akan terkirim. Hal ini akan menghemat banyak waktu, dan bisa menghemat pikiran tentunya.
Cara Mengembalikan Wa Bisnis Ke Wa Pribadi
Seperti yang admin sebutkan tadi, bahwa ketika kita daftar WA bisnis pakai no. wa pribadi, maka secara otomatis, semua media dan percakapan akan pindahk ke wa bisnis. Dan jika proses ini berhasil, otomatis kita tidak bisa login pada WA pribadi menggunakan no. yang telah pindah ke WA bisnis.
Nah pertanyaannya, bagaimana cara mengembalikan wa bisnis ini ke wa pribadi lagi ?
Hal ini sangat mudah, kita tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan atau lainnya.
- Download kembali aplikasi wa pribadi / wa messenger apabila telah kita hapus.
- Buka aplikasi, nantinya kita akan di minta untuk memasukkan no. Tinggal masukkan kembali no. wa bisnis.
- Setujui dan Lanjutkan
- Masukkan kode OTP
- Nantinya akan muncul opsi backup. Silahkan pilih salah satunya, misalnya google drive atau icloud.
- Selesai, kini wa bisnis menjadi wa pribadi.
Video Backup Otomatis WhatsApp
Lihat juga : Cara membuat link WA di webiste atau Instagram
Itulah cara membuat akun bisnis di WA serta beberapa fitur yang terdapat di dalamnya yang membedakannya dengan aplikasi whatsapp pribadi. Bagaimana ?