Ukuran Kandang ayam petelur – Sebelum memulai usaha peternakan, biasanya hal yang paling utama di pikirkan oleh seorang calon peternak adalah kandang. Sebab kandang memiliki peran yang sangat penting bagi keberhasilan budidaya apapun yang di jalankan. Terlebih itu ternak ayam petelur.
Di Indonesia sendiri ada berbagai macam budidaya ternak yang di jalankan masyarakat, mengingat iklim dan cuaca di Indonesia dapat di katakan sebagai surga bagi para pengusaha budidaya. Iklim tropis yang ada di indonesia memungkinkan banyak usaha ternak yang bisa berkembang dengan baik. Bukan usaha ternak saja, dunia pertanian pun paling merasakan hebatnya kondisi di Indonesia. Bahkan ada lagu yang mengatakan tongkat kayu jadi tanaman. Artinya biar tongkat yang di tanam di bumi Indonesia ia tetap akan tumbuh menjadi tanaman. Jadi sebagai warga negara patutlah kiranya kita selalu merasa bersyukur atas anugerah yang di berikan sang pencipta kepada kita semuanya. Rasa syukur tersebut dapat di wujudkan dalam tindakan seperti memanfaatkan iklim yang ada di Indonesia dengan beternak ayam agar menghasilkan daging dan telur untuk di konsumsi oleh rakyat banyak.
Namun yang menjadi permasalahan bagi sebagian masyarakat yang mau memanfaatkan peluang usaha ini adalah tidak mengetahui cara beternak ayam petelur. Salah satu poin yang kadang menjadi persoalan utamanya adalah kandang ayam petelur. Berapa ukuran kandang ayam petelur yang baik ? Pertanyaan-pertanyaan seperti ini perlu di tangani oleh seorang pemula yang mau mencoba peruntungan di bisnis peternakan. Sebab kandang ayam yang baik sangat menentukan keberhasilan.
Bagi ayam petelur, pada umumnya masyarakat menggunakan kandang model baterai.
Artikel terkait :
- Jenis peluang usaha ternak yang menguntungkan dalam waktu singkat
- Peluang usaha ternak ayam kampung
- Panduan cara ternak burung puyuh
Daftar Isi
Ada beberapa kelebihan mengapa kandang ayam petelur di buat seperti itu !
- Ventilasi alamiah lancar sehingga ayam akan merasa nyaman
- Tindakan kanibal dan saling mematuk antara ayam dapat di hindari
- Lebih mudah dalam mengetahui ayam yang sakit atau ayam yang perlu penanganan Extra
- Mudah dalam hal kontrol pakan dan produksi telur dapat terarah
- Dan terakhir produksi telurnya akan senantiasa bersih, aman, serta mudah di panen
Itulah beberapa kelebihan mengapa ukuran kandang ayam petelur di buat tidak seperti ukuran kandang ayam jenis lain. Namun bukan berarti kandang ayam petelur tidak memiliki kekurangan di bandingkan model kandang kurungan atau melantai. Kekurangannya yaitu di butuhkan modal yang mahal untuk membuatnya.
Ok. Langsung saja ke inti pembahasan cara membuat kandang ayam petelur.
Bahan untuk membuat kandang ayam petelur baterai ( battery ) bisa menggunakan bambu dan kawat. Bisa di buat sendiri dengan mengikuti ukuran kandang ayam petelur yang ideal. Namun jika kita tidak mau repot dan memiliki dana lebih, kandang bisa di beli di tempat yang memang khusus membuat jasa kandang ayam petelur yang biasanya terbuat dari kawat. Hal ini tentu lebih simple dan lebih awet karena kandang tersebut telah melalui pengalaman panjang sehingga ukurannya benar-benar pas.
Jika kita hendak membeli kandang cukup menginformasikan berapa jumlah ekor yang akan di ternakkan nantinya, agar di sesuaikan dengan besaran kandang.
Jika kita membuat sendiri, bahan dari bambu banyak di jumpai di pedesaan, dan yang pling penting ukuran kandang ayam petelur di ikuti maka hasilnya tidak kalah dengan yang di beli.
Berikut Desain Serta Ukuran Kandang Ayam Petelur Yang Benar
1. Bentuk kandang di buat memanjang seperti balok yang kemudian di sekat-sekat kecil. Untuk ukuran panjangnya di buat sama saja. Adapaun ukuran kandang ayam petelur untuk sekat-sekat kecilnya perlu mengikuti ukuran di bawah ini :
- Panjang 40 cm, Lebar 40 cm
- Tinggi depan 37 cm dan ukuran belakang 30 cm
2. Dinding sisi sekat terbuat dari bambu yang di buat berfentilasi agar udara lancar. Hal ini berlaku bagi sisi atas, bawah, depan, belakang, kiri dan kanan.
3. Sedangkan untuk bagian bawah / alas di buat miring kedepan agar telur bergulir kedepan agar mudah untuk di ambil.
4. Setiap sekat di peruntukkan untuk 1 ekor atau 2 ekor ayam dewasa yang sudah produktif.
5. Tempat pakan dan minum ayam petelur di buat bertingkat. Tempat pakan di bawah dan tempat minum di atas.
6. Tempat pakan dan minum baiknya menggunakan pipa karena sudah lengkung dan tidak bocor
7. Posisi penempatan pada bangunan atap / pelindung kandang baterai di buat panggung agar kotoran bisa langsung jatuh ke tanah/ke lantai, ini akan memudahkan untuk di bersihkan, juga sirkulasi udara terjaga
8. Penempatan kandang ayam baterai di buat bertingkat, bisa menjadi 2 atau 3 tingkat tergantung dari kemudahan kita dalam menjangkau tingkat yang tinggi. Adapun peletakan tingkatnya tidak persis berada di atas. Tetapi di geser kebelakang. Agar kotoran ayam yang di atas tidak jatuh ke ayam yang di bawah.
9. Sedangkan tinggi kandang dari tanah / lantai kurang lebih 1,5 meter untuk mengurangi amunia dari kotoran.
10. Posisi keseluruhan kandang di buat memanjang barat-timur agar pencahayaan lebih maksimal
Demikianlah desain dan ukuran kandang ayam petelur yang baik. Sudah menjadi ukuran umum bagi kandang baterai ayam petelur. Jika kita berencana membuat kandang ayam petelur sendiri, silahkan ikuti panduan yang ada di artikel ini. Sebab informasi ini di dapat dari sumber yang sudah banyak makan garam di bidang pembuatan kandang ayam petelur.