Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil Yang Menjanjikan – Ala Khaer

ide peluang usaha rumahan modal kecil

Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil – Ketika hendak memulai sebuah usaha pasti memikirkan banyak hal. Mulai dari resiko yang akan di dapat, Sampai kepada trik-trik apa yang akan di jalankan supaya usaha yang kita kerjakan dapat bertahan dan menguntungkan. Hal ini cukup manusiawi.

Pertimbangan yang paling besar sampai orang gagal memulai usaha adalah modal. Minimnya dana yang dimiliki menjadi penyebab utama seseorang gagal berbisnis.

Namun kalau kita mau jujur dengan diri sendiri, dan benar-benar ingin menjalankan usaha sendiri, banyak contoh peluang usaha rumahan modal kecil yang dapat kita kerjakan.

Dalam artikel ini saya mencoba merangkum beberapa sumber peluang usaha modal kecil yang dapat kita kerjakan di rumah, peluang usaha itu bersumber dari pengamatan saya dalam kehidupan sehari-hari yang saya temui, juga dari berbagai media terutama pencarian informasi di internet seperti di blog, youtube, facebook, dll

Apa yang saya sampaikan mengenai ide peluang usaha modal kecil ini sifatnya hanya sebagian kecil saja yang dapat aku tulis, tentu masih banyak peluang-peluang lainnya yang dapat kita gali dan kembangkan. Sebab kalau semua ide peluang mau di tulis tentu tidak cukup hanya dengan satu artikel.

Baik tanpa berpanjang lebar, kita langsung saja !

Ide Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil

1. Menjual Pulsa

Bisnis pulsa memiliki prospek yang bagus. Hampir Setiap orang di muka bumi ini memiliki telepon genggam, dan itu berarti kebutuhan akan pulsa sangat besar. Di tambah lagi menjual paket data internet, tentu membuat bisnis jualan pulsa semakin menjanjikan.

Yang lebih penting lagi memulai usaha jualan pulsa bisa dengan modal kecil, di bawah 500 ribu kita sudah bisa berjualan. Tempatnya pun tidak terlalu mengikat, garasi depan rumah dapat dirubah menjadi toko jualan, cukup membeli handphone second murah, etalase bekas, atau bisa memanfaatkan lemari yang tidak terpakai, kemudian menghubungi provider layanan. Lalu kitapun dapat mulai berjualan.

Berita bagusnya, penjual pulsa dengan penjualan sesuai target kadang mendapat hadiah dari pihak provider. Pengalaman dari teman aku penjual pulsa yang pernah di beri sepeda polygon dari Pihak Telkomsel.

Kalau tidak mau ribet berurusan dengan pihak provider besar seperti Telkomsel, XL, dan Indosat dan tetap mau jualan pulsa. Gabung aja di paytren. Kita langsung bisa berjualan. Harga Paketnyapun bermacam-macam mulai yang paling murah 350 ribu dan yang paling mahal ada puluhan juta. Silahkan klik di sini untuk informasi selengkapnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!