Membongkar Rahasia Para Crazy Rich – bisnisonlineusaharumahan.com
Ada sebuah penelitian dari situs “Knight Frank Wealth Report 2021 Mencatat Orang kaya di Indonesia Meningkat Pada 2025”
yang menyatakan bahwa jumlah dari orang-orang kaya akan bertambah angkanya hingga 67% untuk 5 tahun mendatang.
Dalam report ini disampaikan juga, ada dua jenis kekayaan. Pertama jenis high net worth individual (HNWI) dan ultra hight net worth individual (UHNWI)
Kekayaan jenis UHNWI ini terhitung jika seseorang memiliki 30 juta dolar atau jika dilihat dalam bentuk rupiah adalah kurang lebih dari Rp 435 Miliar Rupiah.
Kedua jenis HNWI ini terhitung jika seseorang memiliki 1 juta US dolar atau jika dilihat dalam bentuk rupiah setara dengan Rp 14,5 miliar rupiah.
Namun, menariknya di Indonesia orang yang di sebut Crazy Rich adalah ketika seseorang memilikinuang senilai 60 ribu dolar atau setara dengan Rp 840 juta.
Ukuran yang sudah ditentukan di Indonesia maka akan terlihat banyak sekali orang kaya, karena ukuran yang digunakan di Indonesia memang sedikit rendah.
Pertanyaannya, apa yang menjadikan mereka kaya?
Terdapat data di indonesia, Indonesia’s 50 richest yang dimana dalam data tersebut kebanyakan dari mereka para crazy rich adalah mereka berumur yang sudah lanjut usia yaitu kurang lebih 50 tahun ke atas.
Dilihat dari data internasional juga, sama, rata-rata mereka yang crazy rich itu pada umur 50 tahun ke atas.
Dewa Eka Prayoga sudah menyebutkan 3 pelajaran yang bisa kita dapatkan dari para crazy rich di Indonesia maupun di internasional.
Daftar Isi
Membongkar Rahasia Para Crazy Rich , 3 PELAJARAN PENTING MENJADI CRAZY RICH
1. MEMILIKI “KENDARAAN” UNTUK MENCAPAI KEKAYAAN
Kekayaan itu sendiri bukanlah sebuah tujuan, merupakan hanya sekadar persinggahan. Poinnya adalah mereka memiliki kendaraan untuk mencapai kekayaan.
dimana kekayaan ini digunakan untuk mendapatkan tujuan. Mungkin untuk tujuannya setiap orang pasti memiliki tujuannya sendiri.
Misal dari tujuan poistif Crazy Rich tersebut adalah agar mendapatkan ridho-Nya, mendapatkan keberkahan hidup dan masih banyak lagi.
Jadikan kekayaan ini sebagai wasilah untuk mendapatkan tujuan.
“kendaraan” yang dimaksud ini adalah seperti banyak sekali jenisnya. Para crazy rich memiliki kendaraannya masing masing.
ada yang kekayaannya melalui properti, melalui teknologi, melalui insvestasi, melalui industri bahkan ada kekayaan melalu bisnis diversifikasi.
Yang paling penting ketika anda ingin menjadi crazy rich adalah anda harus tahu “kendaran” mana yang bisa anda gunakan untuk mendapatkan kekayaan sehingga bisa mencapai tujuan yang anda miliki.
2. FOKUS MEMBANGUN BISNIS BUKAN MENCIPTAKAN PRODUK SAJA
Mereka akan benar-benar fokus pada bisnisnya bukan produknya.
Beberapa dari mereka, bisnis yang mereka miliki itu sangat beragam sebagai contoh Chairul Tanjung dari Indonesia yang memiliki berbagai jenis bisnis.
diantaranya seperti makanan, perhotelan, hiburan dan masih banyak lagi.
Bisa memiliki berbagai macam bisnis karena mereka memang fokus pada bisnisnya bukan pada produknya.
Ada sebagian dari mereka terlalu terfokus pada teknis dan akhirnya mereka tidak bisa berkembang, karena mereka tidak melihat sudut pandang dari strategisnya.
Untuk itu, anda jangan terlalu fokus pada teknisnya kecuali jika anda merupakan pedangan online, internet marketer, copywriter itu memang hal yang teknikal (teknis).
3. PUNYA CARA MAIN BISNISNYA MASING-MASING
Cara dari mereka para crazy rich memang berbeda beda, sehingga ada yang memiliki satu perusahan besar dan mereka memfokuskan diri hanya pada satu hal itu saja dan ada mereka yang mempunyai berbagai ranah bisnis.
Hal pentingnya adalah ketika anda menjadi seorang pembisnis maka jangan menyalahkan pembisnis lain yang berbeda dengan cara berbisnis anda.
Karena semua pembisnis memiliki konsepnya masing-masing, hal itulah yang membuat mereka memiliki keistimewaan yang berbeda-beda.
Setelah anda mengetahui rahasia dari para crazy rich, semoga anda bisa menjadi pembisnis yang sukses juga.
Menjadi pembisnis yang memiliki kekayaan yang bisa bermanfaat bagi orang-orang terdekat dan orang yang ada di sekitar anda.
Sekian yang dapat kami sampaikan mengenai Membongkar Rahasia Para Crazy Rich, semoga artikel ini bisa membantu masalah yang sedang anda hadapi. Terimakasih.
Jangan lupa baca juga tutorial mengenai dunia usaha dan keuangan di bisnisonlineusaharumahan.com